Uncategorized

DPP Perbasi jalin MoU dengan Bank Mandiri untuk pengembangan olahraga

Jakarta (INFOSELEB) – Dewan Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (DPP Perbasi) menandatangani nota kesepahaman bersama (MoU) dengan Bank Mandiri untuk pengembangan olahraga bola basket nasional.

“Kami senang dengan perhatian dan kepercayaan yang diberikan oleh Bank Mandiri untuk membantu memajukan olahraga bola basket di Indonesia,” kata Ketua Umum DPP Perbasi Budisatrio Djiwandono di Auditorium Plaza Mandiri, Jakarta, Selasa.

Ia menjelaskan, kepercayaan itu akan dijawab dengan kegiatan untuk pengembangan olahraga melalui sejumlah program, di antaranya pembinaan atlet di daerah dan pelaksanaan ajang internasional.

Lebih lanjut dia menjelaskan, Perbasi bertekad membangun ekosistem olahraga itu secara luas.

“Kami tidak ingin hanya membangun dari sisi prestasi, tetapi juga ekosistem olahraga juga, sehingga bisa berdampak sosial dan mendatangkan keuntungan secara ekonomi, sehingga ekosistemnya menjadi luas,” ujar dia.

Budisatrio menambahkan, guna mencapai banyak target itu, pengelolaan induk cabang tersebut harus menunjukkan performa organisasi yang transparan, yang bisa mengelola keuangan dengan baik, akuntabel, dan bisa menunjukkan sebuah eksekusi implementasi program yang baik.

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi menyatakan perusahaan tersebut senantiasa siap membantu memajukan olahraga bola basket Indonesia bersama Perbasi.

Terkait jumlah dana yang akan digelontorkan untuk mendukung setiap kegiatan Perbasi, dia enggan menyebut secara jelas.

Sebab, semua itu nantinya tergantung dengan realisasi kegiatan yang akan dilakukan oleh Perbasi, serta masih akan menyesuaikan dengan kontrak kerja sama yang lebih detail.

“Kami akan melihat hal-hal berkembang yang mungkin nanti perlu ditingkatkan,” ujar dia.

Darmawan mengatakan alasan di balik dukungan tersebut karena Bank Mandiri melihat perkembangan olahraga bola basket di Indonesia kini semakin pesat.

Semangat membangun olahraga itu, tambah dia, juga selaras dengan visi misi perusahaan yang ingin menjadi terdepan di segala pelayanan.

“Kami melihat potensi pemain muda Indonesia semakin bagus, begitu juga dengan perkembangan bank ini melalui peningkatan kualitas pelayanan digital perusahaan,” kata dia.

Pewarta: Donny Aditra

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button