Rilis Pers

China Mobile, Alibaba Cloud, dan ZTE meraih penghargaan GSMA GLOMO “Open Gateway Challenge” untuk solusi “Capability Exposure”.

China Mobile merupakan salah satu operator seluler inovatif yang bergabung dalam inisiatif global GSMA Open Gateway. Dalam beberapa tahun terakhir, China Mobile aktif mendukung filosofi pengembangan Open Gateway dengan membangun platform Open Gateway terbesar di dunia. Platform ini tidak hanya mendukung layanan internal China Mobile, namun juga terus memperluas skenario aplikasi sehingga memperkaya ekosistem Open Gateway. Berkolaborasi dengan ZTE, China Mobile mengembangkan API QoD (Quality on Demand) berdasarkan standar API CAMARA. API QoD tersebut bahkan menjadi yang pertama yang berhasil melalui 63 uji teknis oleh kelompok kerja Open Gateway dan telah digunakan secara komersial.

Solusi capability exposure yang dikembangkan China Mobile, Alibaba Cloud, dan ZTE tersebut mengintegrasikan kekuatan masing-masing pihak dalam bidang telekomunikasi dan tekfin. Didukung platform middleware CT yang dikelola Departemen Jaringan China Mobile, serta “Kemampuan Percepatan QoS”, solusi ini menjamin kualitas jaringan untuk transaksi pembayaran seluler. Lewat kolaborasi ini, China Mobile menghadirkan layanan 5G yang lebih lancar, efisien, dan inovatif, serta mengubah interaksi pengguna dalam ekosistem digital generasi baru.

Alipay, salah satu platform pembayaran daring terbesar di dunia, terintegrasi dengan platform AaaS Open Gateway milik China Mobile melalui Alibaba Cloud. Ketika pengguna mengakses layanan pembayaran di area dengan sinyal terbatas, Alibaba Cloud memanfaatkan API untuk meningkatkan kinerja jaringan nirkabel. Optimalisasi ini mempersingkat durasi transaksi pembayaran dan mengurangi tingkat kegagalan transaksi sehingga pengalaman pengguna menjadi lebih baik.

China Mobile akan terus berkolaborasi dengan mitra-mitra industri untuk menghadirkan API yang lebih mutakhir dan skenario aplikasi yang inovatif. Dengan mendorong komersialisasi 5G dan mempercepat tingkat penggunaan ekosistem Open Gateway di seluruh dunia, China Mobile selalu berkomitmen mendorong inovasi dan membangun masa depan konektivitas cerdas pada level global.

Inisiatif Open Gateway merupakan upaya penting GSMA untuk mendorong globalisasi kemampuan jaringan. Sebagai kerangka API jaringan terbuka yang bersifat universal, inisiatif ini memperlancar dan menstandardisasi akses kemampuan jaringan operator seluler untuk berbagai perusahaan dan pengembang di seluruh dunia. Fungsionalitas tersebut diterapkan melalui API yang terstandardisasi secara global di bawah kerangka CAMARA—sebuah proyek sumber terbuka (open-source) yang dipimpin Linux Foundation dan GSMA guna mendorong inovasi serta interoperabilitas pada seluruh ekosistem digital dunia.

Penghargaan GLOMO yang digelar setiap tahun adalah ajang yang paling bergengsi di industri telekomunikasi. Dengan panel juri yang mencakup lebih dari 260 analis global, profesional media, dan ahli industri pada tahun ini, GLOMO Awards 2025 mengapresiasi sejumlah individu dan perusahaan yang sukses meningkatkan inovasi, serta mencapai keunggulan dalam industri seluler yang berkembang pesat.

Surel:

SOURCE ZTE Corporation

Pewarta: PR Wire

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button