Metro

Pembunuh ibu-anak di Jakarta Barat berpakaian gembel saat ditangkap

Jakarta (INFOSELEB) – Terduga pelaku pembunuhan terhadap ibu dan anak berinisial TSL (59) dan ES (35) di wilayah Tambora, Jakarta Barat, berpakaian seperti gembel saat ditangkap petugas di Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (9/3) pada pukul 23.30 WIB.

“Jadi, dia penampilannya seperti gembel. Tapi alhamdulillah, kami sudah mengenali dan teman-teman juga mencari informasi begitu lengkap sehingga bisa tertangkap,” ungkap Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Arfan Zulkan Sipayung di Jakarta, Senin.

Dijelaskan, meskipun tidak memberikan perlawanan saat ditangkap, pelaku ternyata menyimpan sejumlah barang bukti.

“Memang di sana ada barang bukti, senapan angin maupun sepeda motor ataupun barang-barang yang terkait dengan kejahatan tersebut,” ujar Arfan.

Arfan menyebut beberapa dari barang bukti tersebut digunakan oleh pelaku untuk menghabisi nyawa kedua korban.

“Yang pasti untuk modus dan sebagainya itu, terkait untuk cara dia menghabisi ibu dan anak menggunakan benda tumpul. Nanti, secara resmi juga nanti kami akan perlihatkan apa jenis barang yang digunakan oleh pelaku,” ungkap Arfan.

Sebelumnya, mayat ibu dan anak tersebut ditemukan membusuk dalam toren di rumahnya pada Kamis (6/3) malam.

Kepolisian pun telah memeriksa total delapan orang saksi, termasuk anak kedua korban (R) dan beberapa tetangga korban serta CCTV di sekitar rumah korban untuk mengungkap kasus tersebut.

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button