Tak puas hasil UFC 313, pelatih Alex Pereira tuntut tarung ulang

Jakarta (INFOSELEB) – Pelatih Alex Pereira menjanjikan pertarungan ulang antara petarung kelas berat ringan Ultimate Fighting Championship (UCF) itu dengan Magomedov Ankalaev karena merasa tidak puas dengan kekalahan dalam UFC 313.
“Ia (Alex Pereira) kalah dalam hal poin. Jadi, sekarang kami kembali ke papan pertandingan dan menyesuaikan beberapa hal, berlatih keras dan kembali untuk mendapatkan pertandingan ulang ini dan membuat sejarah,” kata pelatih bernama Glover Teixeira itu dalam laman MMA Fighting di Jakarta, Kamis.
Teixeira bersama Plinio Cruz mendiskusikan hasil UFC 313 dalam sebuah video yang diunggah dalam YouTube Pereira.
Mereka berdua merasa petarungnya lebih unggul pada ronde pertama, ketiga, dan kelima.
Ketiga juri sepakat memberi “Poatan” keunggulan pada ronde pertama, dengan hanya satu juri yang memberi nilai ronde kelima untuk keunggulannya. Sementara, Ankalaev memenangkan ronde ketiga dengan skor 10-9 dalam setiap kartu penilaian resmi.
“Kami mengalami kekalahan ini, namun menurut saya, ia (Pereira) menang,” katanya.
Teixeira menuntut pertarungan ulang, sesumbar petarungnya bakal mencetak sejarah seperti sebelumnya, dan bangga kepada Pereira yang dianggapnya pejuang yang hebat.
Cruz sendiri menyuarakan hal sama dengan Teixeira dan bersumpah akan membantu Pereira dalam merebut kembali sabuknya ketika diberi kesempatan tanding ulang.
Cruz juga melihat UFC 313 pengalaman pembelajaran, tidak hanya bagi sang petarung, namun juga bagi seluruh tim.
“Hidup ini pasang surut, dan pasang surut itulah yang menjadikan kami seperti sekarang ini,” katanya, seraya menegaskan timnya akan bangkit lebih kuat.
Saat ini, kata dia, suasana dalam tim juga sangat bagus dan Pereira juga dalam kondisi baik-baik saja sehingga siap untuk memenangkan pertarungan.
Sementara itu, Magomedov Ankalaev, juara baru kelas berat ringan UFC setelah mengalahkan Pereira, menyatakan tengah bernegosiasi dengan UFC untuk menentukan langkah selanjutnya.
“Saat ini saya belum tahu siapa yang akan menjadi lawan saya selanjutnya, namun kami langsung setuju jika mereka menginginkan pertarungan ulang. Kami siap,” kata dia.
Pewarta: Aloysius Lewokeda